Panti Rehabilitasi Sosial Tuna Sosial Brakat Cangkal Bacari (PRSTS BCB)

08 Juli 2022 06:56:35 Admin : Dinas Sosial
Editor : Dinas Sosial

Kepala Dinas Sosial Kabupaen Tapin Drs. H. Samsi, MM secara resmi melepas 8 orang calon peserta didik di Panti Rehabilitasi Sosial Tuna Sosial (PRSTS) Banjarbaru. 8 orang calon didik tersebut terdiri dari : 6 orang jurusan Tata Busana/Menjahit, 1. Tata Rias dan, 1 Bengkel Sepeda Motor yang di tempatkan di Panti Rehabilitasi Sosial Tuna Sosial  (PRSTS). Barakat Cangkal

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Drs. H. Samsi, M.M dalam arahan nya juga menyampaikan kepada semua calon peserta atau klient yang akan belajar di Panti Rehabilitasi Sosial Tuna Sosial (PRSTS) di harapkan dapat mengikuti pelatihan di panti nanti dengan baik sesusai jurusan sehingga jika nantinya selesai pelatihan ilmu yang didapat bisa di kembangkan untuk menciptakan lapangan pekerjaan.

Selain itu Kepala Dinas Sosial Kabupaten Tapin Drs. H. Samsi, M.M berharap semua peserta pelatihan yang dari Kabupaten Tapin dapat menjaga nama baik keluarga Dinas Sosial dan Pemerintah kabupaten Tapin, selain itu juga ia berharap klient dari Kabupaten Tapin bisa menjaga kesehatan dan menjaga kekompakan.

Acara pelepasan yang di laksanakan pada tanggal 4 juli 2022 tersebut berjalan sederhana dan langsung di berangkatkan ke Panti Rehabilitasi Sosial Tuna Sosial Banjarbaru dengan menggunakan kendaraan umum yang di dapingi oleh Pekerja Sosial Kabupaten tapin dan beberapa Pilar Sosial lainnya.